Pages

Wednesday, September 11, 2019

Wall Street Sumeringah, Bursa Tokyo Pun Ikut Happy

Jakarta, CNBC Indonesia - Bursa Tokyo dibuka naik pada perdagangan hari Kamis (12/9/19), mengikuti kenaikan Bursa Amerika Serikat (AS) Wall Street yang didorong oleh redanya kekhawatiran atas perang dagang AS-China.

Indeks acuan Nikkei 225 melonjak 1,01% atau 217,06 poin menjadi 21.814,82 pada awal perdagangan, sementara indeks Topix yang lebih luas naik 0,76% atau 12,00 poin menjadi 1.595,66.

Hubungan dagang antara AS dan China terus menjadi fokus investor, terlebih setelah Beijing mengumumkan daftar produk yang akan dikecualikan dari tarif baru. Pada Rabu pagi, China merilis 16 daftar barang yang dikecualikan dari kenaikan tarif. Diantaranya makanan laut dan obat anti kanker.

Namun begitu itu, American Chamber of Commerce di Shanghai menyebutkan beberapa perusahaan AS di Daratan China mempercepat relokasi operasi mereka menyusul pemberlakuan tarif dari AS.

Sementara itu, mata uang yen Jepang terus melemah melawan dolar AS, semakin mendorong kenaikan. Pada perdagangan hari ini, Kamis (12/9/19), pukul 7:40 WIB yen berada di level 108/US$ di pasar spot, berdasarkan data Refinitiv. Yen melemah 0,18% dibandingkan penutupan Rabu kemarin.

Kenaikan di bursa Tokyo juga mengikuti Wall Street. Kemarin di penutupan Wall Street, Indeks Dow Jones melonjak 0,9% menjadi 27.137,04. Sementara S&P 500 naik 0,7% ke level 3.000,91 dan Nasdaq Composite naik 1,1% ke 8.169,68.

(sef/sef)

Let's block ads! (Why?)



from CNBC Indonesia https://ift.tt/2NY9HzQ
via IFTTT

No comments:

Post a Comment