Pages

Thursday, December 5, 2019

Murka! Erick Copot Dirut Garuda dan Alert untuk Pejabat BUMN

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mengambil langkah tegas dengan memberhentikan I Gusti Ngurah Askhara atau Ari Askhara, sebagai Direktur Utama PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA). Ari diberhentikan karena terbukti menyelundupkan motor Harley Davidson dan sepeda Brompton pada pesawat Airbus A330-900 Neo milik Garuda yang baru dibeli.

Pemberhentian secara resmi Ari Askhara sebagai Dirut Garuda Indonesia akan akan ditetapkan dalam rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB).

"Perusahaan Tbk (terbuka) tidak langsung hari ini, dan ada RUPSLB, tapi tidak tahu secepat apa, tapi langsung menunjuk Plt (pelaksana tugas). Individu yang terlibat saya minta mengundurkan diri daripada pencopotan tidak hormat. Itu hukum yang tidak enak dalam bermasyarakat," ujar Erick di gedung Bea Cukai, Jakarta, Kamis (5/12/2019).

Detik-detik Erick Thohir Sampaikan Pemecatan Dirut Garuda
[Gambas:Video CNBC]


Dalam kesempatan yang sama,  Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, mengatakan harga Harley Davidson jenis Softail Head yang merupakan motor besar klasik ini, mencapai Rp 800 juta.

"Berdasarkan penelusuran kami, harga motor Rp 800 juta per unit, nilai sepeda sekitar 50-60 juta per unit," kata Sri Mulyani di tempat yang sama.

Let's block ads! (Why?)



from CNBC Indonesia https://ift.tt/2LtIClP
via IFTTT

No comments:

Post a Comment